Kamis, 11 Oktober 2012

The first Bug


The First Bug
Setelah generasi Mark I dan ENIAC, Mark II yang merupakan penerus Mark I terus dikembangkan. Pada masa Mark II ini terdapat suatu kejadian yang menarik. Computer Mark II tersebut dioperasikan diruangan yang tidak menggunakan AC (Air Conditioner ) sehingga apabila udara panas (apalagi jika bertepatan pada musim panas ) maka jendela ruangan akan selalu di buka.
Pada suatu hari di musim panas tahun 1945, Mark II berhenti bekerja. Operator mark II pada saat itu, grace murray hopper (1906 – 1992) bersama teman-temannya segera mencari penyebabnya. Mereka akhirnya menemukan bangkai sejenis lalat yang mati terjebak di dalam sebuah relay. Itulah bug dalam arti sebenarnya, serangga computer yang pertama.
Grace kemudian menempelkan lalat itu pada sebuah logbook, yaitu buku yang mencatat aktivitas Mark II. Di kemudian hari, jika Grace dan kawan-kawan melakukan perbaikan pada Mark II, mereka menyebutnya sebagai “debugging”.
Kata “bug” dan “debugging” sendiri ditenggarai telah disebutkan oleh Thomas Edison untuk mendeskripsikan kegagalan system mekanis pada saat beliau mengerjakan berbagai macam penemuannya. Namun peristiwa yang dialami oleh grace itulah yang akhirnya memopulerkan istilah “bug” dan “debugging” dalam dunia computer hingga saat ini. 

Sumber : Tabloid PC Plus

Tidak ada komentar:

Posting Komentar